Indahnya Pemandangan Dari Bukit Senyum Yang Bikin Mata Tak Bisa Berkedip
bukit senyum |
Kota Batam gak cuma terkenal dengan pusat industrinya, namun juga kota yang satu ini memiliki serangkaian tempat menarik untuk dikunjungi. Oleh karenanya nama Batam pun kian populer dan kian banyak dikunjungi wisatawan. Selain sejumlah pantainya yang cantik dan memberikan pemandangan negeri tetangga, ternyata Batam juga memiliki area perbukitan yang gak kalah mengagumkan. Berkunjung ke bukit ini dijamin bikin travelers senyum-senyum sendiri melihat keindahan yang ditawarkan. Kayak nama dari bukit ini yang emang bernama Bukit Senyum. Dijamin setelah melihat keindahan bukit ini stres yang melanda travelers dan ngambil senyum kalian bakal ilang dan bikin travelers lebih fresh dan lebih banyak senyum lagi 😉 Terutama buat travelers yang ingin mengawali tahun depan dengan perasaan positif, Bukit Senyum bisa menjadi solusi tempat liburan dan menenangkan diri atas segala rutinitas tahun ini yang begitu melelahkan.
Bukit Senyum berada di Tanjung Uncang, Batu Aji, Kota Batam. Kurang lebih perjalanan yang dibutuhkan untuk mencapai bukit yang juga dikenal dengan nama Seraya Atas ini sekitar 45 menit dari Bandar Udara Inernasional Hang Nadim. Travelers bisa menggunakan kendaraan pribadi dengan melewati Jalan LetJend Suprapto maupun Jalan Jenderal Sudirman. Travelers yang lagi liburan ke Kota Batam gak usah khawatir mau nginap kemana karena ada banyak hotel murah di Batam yang bisa travelers gunakan. Atau kalau mau lebih praktis liburannya, gak pakek pusing mikir akomodasi, transportasi, ataupun pemandu buat keliling-keling kota Batam, lebih baik travelers menggunakan tour Batam yang gak cuma bikin liburan lebih simpel tapi juga dengan harga yang lebih murah. Rame-rame lebih murah dan lebih seru juga .
bukit senyum |
Bukit Senyum menjadi tempat yang tepat untuk para travelers yang ingin mendapatkan pemandangan kota Batam secara keseluruhan, terutama daerah Lubuk Baja. Makin asik karena dari ini travelers bisa menikmati pemandangan negeri Singapura yang berada di sebrang Selat Singapura. Negeri seribu satu larangan ini bisa disaksikan dari atas Bukit Senyum ini. Yang paling cantik saat malam hari dimana gemerlap lampu-lampu gedung dan kapal yang lalu-lalang dari Batam ke Singapura bisa disaksikan di sini dengan duduk-duduk di atas rumput maupun di bangku-bangku panjang yang telah disediakan pedagang lokal. Asiknya travelers bisa leluasa mengamati aktivitas yang ada di Bandara Internasional Changi, Singapura, mulai dari pesawat yang sedang take-off sampai yang lepas landas.
Nongkrong di atas Bukit Senyum semakin nyaman dengan banyaknya pujasera yang mulai berdiri di sana. Travelers tinggal pilih aja mau nongkrong dimana. Misalnya saja ada The Peak Pujasera, Makan Tahu Sumedang, Padang Pusako Makan, dan juga Sofonta Cafe. Dan dipergantian tahun nanti, pemandangan yang ditawarkan akan semakin mengagumkan dengan meriahnya kembang api dari seantero Batam yang meramaikan perayaan pergantian tahun. Ssstttss … kembang api dari negeri tetangga juga kelihatan loh dari sini. Jadi buruan libur akhir tahun ke Batam.
Bukit Senyum saat malam hari
bukit senyum malam hari |
bukit senyum malam hari |
Mengunjungi Bukit Senyum di malam hari tak kalah indahnya dengan pagi hari. Kamu bisa melihat kemolekan Kota Batam dari ketinggian. Apalagi kerlap-kerlip lampu dari kota yang dikenal sebagai kota industri ini sungguh mengagumkan. Ditambah cantiknya bintang-bintang di langit membuat wisata ini nggak boleh dilewatkan meski di malam hari
Kota Batam yang seperti berlian yang berkilauan tersebut bisa menenangkan pikiran yang rumit menjadi sederhana. Lampu-lampu gedung berpadu lalu lalang alat transportrasi membuat Kota Batam ‘tak ada matinya’. Terus memancarkan keindahan sampai pagi menjemput.
Di sini kamu akan dimanjakan dengan panorama Singapura yang terlihat jelas dari Bukit Senyum. Gedung pencakar langitnya serta lalu lalang aktifitas pesawat di Bandara Changi dapat dilihat di sini. Mungkin, akan lebih baik datang saat perayaan tahun baru.
Saat perayaan tahun barulah saat-saat paling menarik. Sebagian besar berkumpul di Bukit Senyum untuk melihat kembang api yang terlihat jelas yang dinyalakan Warga Singapura. Bahkan sampai ada yang jauh-jauh datang ke bukit ini untuk melihat perayaan tahun baru negara tetangga tersebut. Tidak usah khawatir lagi jika lapar melanda karena biasanya pada saat itu banyak penjaja makanan yang stay di situ.
Berbagai fasilitas untuk nongkrong juga tersedia lengkap di Bukit Senyum Batam. Mulai dari The Peak Pujasera, Makan Tahu Sumedang, Sofonta Cafe ataupun Padang Pusako Makan. Menarik banget kan bisa menikmati sajian makanan dengan dengan ditemani pemandangan Kota Batam dari ketinggian?
Terlepas akan keindahan Bukit Senyum, tidak adanya tempat penginapan di area tersebut menjadi nilai minus untuk wisata tersebut. Traveller harus mencari tempat yang agak jauh dari bukit. Namun apa pun itu, wisata ini patut kamu coba......???
Peta Lokasi Bukit Senyum Batam
Bukit Senyum ini terletak di Tanjung Uncang, Batu Aji, di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.
Semoga menjadi manfaat bagi para telusur dunia
Baca Juga :wisata istana maimun medan
No comments:
Post a Comment